Tebang Pohon Mangga dan Pohon Bancur

Loading

FKAM.ID, SLEMAN – Pohon mangga yang sudah rapuh dan pohon bancur milik mertua Bapak Hartanto beresiko roboh kalau terterpa angin besar. Sehingga, agar saat memasuki musim penghujan aman, Bapak Hartanto menghubungi Tim SAR FKAM Yogyakarta untuk meminta bantuan menebang pohon tersebut. Lokasi pohon berada di pekarangan depan dan belakang rumah mertua Beliau.

Foto: Poses Perobohan Pohon

Setelah mendapat permintaan dari bapak Hartanto, SAR FKAM Yogyakarta segera meyiapkan peralatan dan menuju ke lokasi di Sidomulyo RT 06 RW 22 Trimulyo Sleman. Kemudian melaksanakan tebang pohon mangga dan pohon bancur pada Rabu 27 September 2023 pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Foto: Proses Pemotongan Pohon

Dengan peralatan 2 chainsaw dan alat tebang lainnya, tim berhasil menebang pohon dengan lancar tanpa halangan. Bapak Hartanto pun mengucapkan banyak terima kasih kepada Tim SAR FKAM Yogyakarta yang sudah membantu menebangkan pohonnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *