SAR FKAM Grobogan Tebang Pohon

Loading

FKAM.ID GROBOGAN — Seiring pergantian musim biasanya sering terjadi angin kencang. Hal itu kadang mengakibatkan pohon-pohon bertumbangan.

Terkait upaya antisipasi pohon tumbang, SAR FKAM Grobogan mendapat permintaan bantuan dari Ibu Tutuk warga Desa Jagalan Kecamatan Purwodadi Kabupaten Grobogan via BPBD Kabupaten Grobogan untuk menebangkan pohon mangga depan rumahnya. Ibu Tutuk merasa khawatir jika pohon mangga depan rumahnya tumbang dikarenakan diterpa angin kencang.

Menanggapi permintaan tersebut, pada Senin 23- Oktober 2023 dengan chainsaw dan peralatan lainnya, SAR FKAM Grobogan pun segera bergerak untuk memotong dan merapikan pohon mangga Ibu Tutuk. Alhamdulillah, kegiatan menebang pohon dapat berjalan dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *