FKAM.ID, MAGELANG — Sabtu – Ahad 12 – 13 Oktober 2013, Pesantren Mahasiswa FKAM Surakarta mengadakan “touring” dengan tujuan ke Gunung Telomoyo Ngablak Kabupaten Magelang. Kegiatan ini diadakan dalam rangka khataman pada bulan September 2024 kemarin. Selain untuk me-refresh pikiran, touring ini juga untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara anggota Pesma FKAM Surakarta.
Alhamdulillah, kegiatan dapat berjalan dengan sukses dan lancar tanpa ada halangan apapun. Berangkatpada pukul 15.00 WIb sore, dengan jumlah peserta 14 orang. Selama dalam perjalanan, peserta touring mendapatkan pemandangan yang indah, sehingga tidak membuat merasa lelah di tengah jauhnya jarak ditempuh.
Tepat pada pukul 18.00 WIB, peserta touring tiba di Magelang. Kemudian transit di rumah Naufal yang merupakan orang Magelang, untuk melepas lelahnya perjalanan dan untuk bermalam di sana. Alhamdulillah, peserta touring juga mendapatkan hidangan makan malam yang dapat menghilangkan rasa lapar. Ba’da Isya’, peserta touring berkesempatan untuk bersilaturahmi ke rumah Faqih yang jaraknya tidak jauh dari rumah Naufal.
Keesokan harinya setelah istirahat, tepatnya pukul 02.00 WIB, peserta touring bangun dan mempersiapkan semuanya untuk perjalanan menuju destinasi utama yaitu Gunung Telomoyo. Berangkat pagi-pagi dengan cuaca yang masih dingin, Alhamdulillah peserta touring sampai di pintu masuk Gunung Telomoyo pada pukul 04.00 WIB. Sebelum naik, peserta touring sholat Shubuh berjamaah terlebih dahulu.
Selesai sholat Shubuh, peserta touring mulai perjalanan naik gunung dengan mengendarai sepeda motor. Tiket masuk dikenakan tarif sebesar Rp 15.000 per orang. Maa Syaa Allah, pemandangan dari atas sungguh luar biasa. Di sana peserta touring istirahat dengan menikmati pemandangan indah dengan ditemani segelas kopi dan semangkok mie rebus.
Tidak lupa, para peserta touring mengambil foto dan video, karena sayang untuk dilewatkan jika melihat pemandangan luar biasa ciptaan Allah tidak didokumentasikan. Para peserta touring pun merasa bersyukur atas berbagai nikmat yang Allah berikan. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut untuk mempererat ukhuwah di antara anggota Pesma FKAM. Aamiin ya Rabbal ‘alamiin.