Majelis Muwajahah

Loading

FKAM.ID, SRAGEN — Wilayah Sragen memiliki banyak dai yang mendukung disyiarkannya dakwah. Hal ini mestinya perlu ada aksi untuk menjalin sinergi untuk memanfaatkan potensi yang ada.

Jumat 22 Desember 2023, dengan ijin Allah, sejumlah 10 Dai Alumni Akademi Al-Qur’an FKAM se-Kabupaten Sragen dapat berkumpul dalam satu Majelis Muwajahah pertama. Acara tersebut diadakan guna mendiskusikan aktivitas dakwah di Kabupaten Sragen khususnya di Kecamatan Miri, Gemolong, Kalijambe, Tanon, Plupuh, dan Masaran.

Pembahasan awal dalam Majelis Muwajahah tersebut berfokus pada diskusi menjalin potensi dan persaudaraan di antara Dai Muda Alumni Akademi Al-Qur’an FKAM (KALAMQU) se-Kabupaten Sragen. Selain itu, pada acara tersebut juga melaunching slogan “Bermufakat” yang merupakan akronim dari Bersaudara, Muthma’in, Fathanah, Sakinah, dan Tabligh.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *