FKAM.ID, KLATEN — Amir Ibnu Jam’u merupakan salah satu Alumni Akademi Al-Qur’an FKAM dan sekarang bertugas di FKAM Klaten. Di antara yang beliau kerjakan adalah mengajarkan Al-Qur’an kepada para Santri TPQ Al-Furqon.
Jadwal kegiatan belajar mengajar di TPQ Al-Furqon adalah pada setiap hari Rabu, Sabtu, dan Ahad pukul 16.00 – 17.15 WIB. Adapun pada Rabu 30 Oktober 2024, Ustadz Ibnu mengajak para santrinya untuk peduli kebersihan lingkungan dengan membersihkan rumput, menyapu, dan menata sendal di lingkungan masjid.
Sekitar 30 Santri dan 6 Ustadz/Ustadzah TPQ Al-Furqon ikut serta dalam kegiatan kebersihan tersebut dan mereka tampak bersemangat. Kegiatan semisal ini diharapkan dapat menumbuhkan jiwa kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sejak dini.